-->

Billboard Ads

Streaming Radio Lewat HP Java
Cuma mau share mendengarkan streaming radio via ponsel java or symbian (karena sejak dulu ane penggemar Nokia symbian), browsing sana ke sini akhirnya utak atik hape jadul ini dan berhasil mendengarkan streaming radio Al-Fatah Temboro Magetan Jawa Timur Indonesia yang diam-diam mengudara dan pas ketika sholat Tarawih Ramadhan 1433 H malam 24.
Bagaimana caranya agar kita bisa menikmati saluran streaming lewat seluler? Silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini tapi saya sarankan anda berlangganan paket internet unlimited dulu (ana pakai Tsel 35MB sepuluh ribu/bulan)

Alat yang anda perlukan adalah:

1. Ponsel yang didukung oleh java.
    Nokia: 3220, 3230, 3250, 6131, 6260, 6630, 6670, 6680, 6681, 7360, 7610, 7710, 9300i, 9500, Е50, Е60, Е61, N70, N72, N73, N90, N91, N93; Sony Ericsson: J300i, K300i, K310i,K500i, K510i, K700i, K600i, К610i, K750i, K790i, K800i, M600i, W300i, W550i, W600i, W700i, W710i, W800i, W810i, W850i, W900i, W950i, Z520i, Z530i, Z550i, Z800i;  Siemens: S75; BenQ-Siemens EL71; Samsung: X 670; Motorola: E1, E398, RAZR V3, SLVR L7e. 
2. Aplikasi radio streaming, untuk ponsel Java kita menggunakan MFRadio, yang menggunakan ponsel ber OS Symbian anda bisa pake LCG Jukebox.
3. Jaringan internet GPRS/ EDGE/ UMTS 3G/ HSDPA/ Wifi (pokoknya nyambung internet)

Langkah-langkahnya:
Download di situsnya http://mfradio.sourceforge.net/, atau langsung disini
Walaupun size hanya sekitar 67Kb, tapi aplikasi ini cukup kuat buat streaming, kualitas suaranyapun baik dan support pada hampir semua hape jadul berbasis java.

Jalankan aplikasi MFRadio.
streaming radio via HP

Tambahkan stasiun radio streaming anda dengan cara Klik pilihan kemudian pilih “add”.

streaming radio via ponsel

Isi nama radio dan alamat streaming-nya, disini kita ambil contoh dari radio Temboro Fm

streaming radio via handphone

Sekarang alamat streaming radio sudah ditambahkan di daftar radio, jika anda hendak mendengarkannya tinggal klik “play”.

Simpel khan..? Dan berikut adalah URL alamat streaming yang bisa di coba:
  1. Al Hidayah FM Dengan alamat http://radio.alhidayah.info:1076/
  2. Rodja 756 AM Dengan Alamat http://live.radiorodja.com:80/ (Radio Dakwah, sudah ada di TV juga loh)
  3. Kaskus Radio Dengan alamat http://server.kaskusradio.com:8888/
  4. DNA 104 FM Jepara Dengan alamat http://208.43.9.96:8602/
  5. Radio Nafiri FM Indonesia Dengan alamat http://202.6.233.18:1071/
  6. Radio B Bandung Dengan alamat http://119.110.87.26:8338/
  7. RRI(radio Replubik indonesia) Dengan alamat http://125.163.79.184:8010/
  8. Lihat di sini Koleksi Streaming Radio

Jika Kamu Merasa Artikel Streaming Radio Lewat HP Java Ini Berguna, Silahkan Share Ke Teman-teman Anda.